Kamis, 16 Agustus 2012

Percaya ? Apa Makanan Yang Paling Banyak Di Konsumsi Di Indonesia

Bingung mau makan apa tengah malam terbangun karena lapar, warung makan juga sudah pada tutup,untung ada persedian mie instant lumayan bisa buat menahan lapar sampai pagi,sudah menjadi hal lumrah mempunyai cadangan makanan berupa mie instant,karena tahan lama disimpan nya,praktis memasaknya,rasanya juga enak dan tentunya harganya relatif terjangkau, bikin kenyang pula,jadi penasaran karena sebagian besar orang yang saya kenal rata-rata mempunyai stok mie instant apakah ini suatu kebetulan atau bukan ,ada yang memang khusus untuk situasi darurat seperti yang saya alami lapar di tengah malam,dan ada juga ya memang itu merupakan menu keseharian karena harga nya terjangkau walaupun sekarang terus naik harganya tetapi masih termasuk makanan paling murah,rasa juga nikmat,tinggal di rebus jadi maklum anak kost ,hahaha kalau yang ini miriplah seperti saya ini anak kost dengan dana yang terbatas,mau nga mau mie instant menjadi makanan favorit sehari-hari.


image by kradakan blog,taken pict from zte racer 2


Saya sendiri jadi penasaran apakah sama atau mirip dengan negara-negara lain tentang konsumsi rata-rata mie instant tiap tahun nya,sebelumnya saya berpikir wajar kalau penduduk indonesia untuk jumlah konsumsi mie instant terbanyak di dunia,bisa kalian lihat sendiri bagai mana kondisi masyarakat kebanyakan di indonesia ,tapi perkiraan saya meleset setelah saya cari-cari perbandingan nya ,bahkan untuk konsumsi mie instant paling banyak di dunia di pegang oleh korea selatan yang menurut survei rata-rata perkapita menghabiskan sampai 69 bungkus mie pertahun,ke dua di duduki oleh indonesia dengan 55 bungkus pertahun,lalu jepang di tempat ke tiga dengan 42 bungkus pertahun,wah ternyata mie instant bukan hanya populer di indonesia bahkan negara maju seperti jepang dan korea selatan kebanyakan masyaraktnya ternyata pecinta makanan satu ini,yang memang asal usul penemuan mie instant dari jepang mungkin sudah menjadi budaya atau semacam makanan nasional,dan penemuan terbaik jepang pada abad 20.

Untuk kategori produsen terbesar  mie instant di dunia pemegang juaranya cina  menempati peringkat pertama dengan produksi mencapai  44.3 milyar bungkus pertahun ,kalau di tumpuk setinggi apa itu bungkus mie tak terbanyangkan deh,nah untuk indonesia diperingkat kedua lagi dengan produksi 12.4 Milyar bungkus per tahun,lalu jepang dengan 5,4 milyar bungkus pertahun,ternyata hebat juga indonesia bisa masuk 3 besar dalam hal produksi dan konsumsi mie instant tak kalah dengan negara yang lebih maju di kawasan asia,ya semoga bisa ketularan juga negara kita  ikut maju.hehehehe ngimpi kali cuma makan mie bisa maju pola pikirnya .tapi yang penting bisa di banggain bisa memproduksi apa yang di produksi di negara maju,dalam hal ini soal mutu mie juga tidak kalah bagus bisa di adu.

kradakan blog properti

Bicara soal kandungan gizi yang terkandung di mie instant ternyata kandungan gizinya cukup banyak ,jadi tidak perlu hindari makan mie sebagai menu makanan dan bahkan bisa sebagai menu pengganti nasi ,ini ada data yang saya ambil dari USFDA tentang gambaran umum gizi  di tiap 80 gr mie 


Dan bahkan di setiap bungkus mie instant juga sudahj ada nilai informasi gizi yang ada,mungkin anda sering melihatnya jika anda termasuk  konsumen yang teliti memeilih barang ,jadi selama ini kabar yang yang saya sering dengar bahwa mie instant itu tidak ada gizinya bisa di bilang hanya kabar burung,dan mungkin anda juga sering mendengar kabar seperti itu,entah itu benar atau tidak yang penting perut bisa kenyang dengan biaya yang terjangkau,hehehehe oh ya ada yang lupa ,ngomong -ngomong mie rebus atau mie goreng yang kalian sukai ?sekian tulisan dari saya ini karena rasa penasaran saya tentang mie instant ,sehingga muncul tulisan ini,sekian dan terima kasih telah berkunjung.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar