Coba tebak jenis ikan apa yang ada di dalam gambar ? jika anda mengira itu gambar ular jelas salah memang bentuknya mirip ular tapi itu bukan seekor ular melainkan belut kalau dalam bahasa latin-nya Monopterus albus , ikan ini banyak di temukan di rawa-rawa atau di sawah-sawah di kawasan asia tenggara termasuk Indonesia tak terkecuali di daerah saya di wilayah banyumas ,oh ya kebetulan dulu sewaktu masih kecil saya sendiri sering memancing belut dimana cara memancingnya sedikit berbeda dengan cara memancing ikan pada umum-nya,secara umum alat pancing yang di gunakan adalah kail,senar ,timbal sebagai pemberat dan mata kail beda halnya dengan memancing belut karena sifat ikan ini yang sering bersembunyi di lumpur atau di lubang-lubang persembunyian di pinggir rawa atau sawah alat pancing yang di butuhkan cukup sederhana cukup senar dan mata kail/pancing,sedangkan umpan yang di gunakan biasanya cacing tanah atau anak katak sebagai umpan-nya.
Belut sendiri termasuk ikan jenis predator yang memangsa hewan air apa saja yang lebih kecil dari tubuhnya seperti ikan,katak,serangga,keong dan belut yang lebih kecil mejadikan ikan ini jenis ikan kanibal memangsa jenisnya sendiri , bagi sebagian petani ikan mungkin hewan ini dianggap sebagai hama karena belut termasuk jenis ikan invasif ,sebenarnya ikan ikan ini mempunyai nilai ekonomis yang cukup tinggi sebagai perbandingan di daerah saya sendiri harga belut per kilo-nya lumayan mahal bisa mencapai Rp.40.000-an /Kg ,ada yang cukup unik dengan jenis ikan ini (belut) karena sifat reproduksi-nya dimana belut yang masih muda semua berjenis kelamin betina sedangkan belut yang sudah tua kira-kira memcapai panjang 30 cm lebih akan berjenis kelamin jantan atau dalam bahasa ilmiahnya Hermaprodit ( berubah jenis kelamin ) untuk membedakan-nya sangat mudah jika ukuran belut kira-kira seukuran ibu jari di pastikan belut tersebut berjenis kelamin jantan,bereproduksi dengan cara bertelur dimana belut betina akan meninggalkan telur-telurnya di sarang yang penuh dengan busaair dan di jaga oleh belut jantan yang membuahinya , pada masa ini belut jantan bersifat sangat agresif .
Belut termasuk hewan yang sangat mudah bisa beradaptasi dengan kondisi lingkungan tempat hidupnya dimana tidak mungkin ikan lain akan dapat bertahan hidup seperti di perairan yang tercemar sekalipun dan bahkan bisa hidup berbulan-bulan tanpa air asalkan lingkungan tetap basah karena belut bisa mengambil oksigen langsung di udara ,belut sendiri akan aktif di malam hari untuk mencari mangsa , daging belut mempunyai kandungan zat besi,vit A dan protein yang cukup tinggi yang sangat baik untuk kesehatan dan pertumbuhan badan bahkan saya pernah baca di suatu buku yang membahas tentang belut kandungan protein dan zat besi -nya lebih tinggi di banding dengan daging sapi, di tempat saya sendiri biasanya belut dimasak dengan cara di goreng biasa atau dengan tepung , di masak dengan saus asam pedas, di masak dengan cabe hijau , di buat keripik atau pun di jadikan pepes belut ,rasa daging belut sendiri menurut saya sangat enak walaupun ada sebagian orang yang tidak suka di karena-kan fisik-nya yang mirip ular yang membuatnya bersugesti bahwa yang di makan adalah ular padahal jelas sekali antara ular dan belut adalah makhluk yang berbeda jenis.
- Energi 303 kkal /100 gram
- Protein 18,4 gram/100 gram
- Zat besi 20 mg/100 gram
- VIT A 1.600 SI per 100 gram
- Asam lemak omega 3 : 4,48 % sampai dengan 11,80 %
- Fosfor,leusin, lisin, asam aspartat, dan asam glutamat,
- VIT D,E,K
- Lemak 27 gram / 100 gram
Sumber Informasi Gizi : Kompas
Hewan yang di anggap sebagai hama ikan oleh para petani ikan yang sebenarnya mempunyai niai ekonomis dan sebagai sumber gizi keluarga jika bisa memanfaatkan-nya ,sekian dan terima kasih semoga bisa bermanfaat tulisan ini,salam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar